MI AYAM BAKSO WONOGIRI

Bakso Wonogiri

Bakso Wonogiri

Bakso Wonogiri

Bakso Wonogiri

Walaupun Wonogiri merupakan salah satu kota kecil di Jawa Tengah tetapi kota ini sangat terkenal dengan baksonya. Banyak penjaja bakso di kota-kota besar menggunakan nama bakso wonogiri karena terkenal dengan rasanya yang enak. Tak cuma baksonya saja tetapi mi ayamnya pun juga tak kalah nikmat. Yuk, dicoba membuat mi ayam bakso sendiri di rumah.

Bahan-bahan/bumbu-bumbu:
500 gram mi ayam siap pakai, diseduh
15 buah bakso sapi, direbus
8 tangkai caisim, diseduh

Bahan Minyak Ayam:
100 gram kulit ayam
3 siung bawang putih, dicincang halus
1 sendok makan minyak goreng

Bahan Tumisan:
3 siung bawang putih, dicincang halus
8 butir bawang merah, dicincang halus
3 lembar daun jeruk, dibuang tulangnya
250 gram paha ayam fillet, dipotong kotak kecil
100 gram jamur merang, diiris
1 sendok makan kecap manis
1/2 sendok makan kecap asin
1/4 sendok teh kaldu ayam bubuk
1 sendok teh maizena dan 1 sendok teh air, dilarutkan
250 ml kaldu ayam
1 batang daun bawang, diiris
1 sendok makan minyak untuk menumis

Bahan Kuah (rebus):
750 ml kaldu ayam
2 siung bawang putih, digoreng, dimemarkan
1/2 sendok makan garam
1/4 sendok teh merica bubuk
1/4 sendok teh kaldu ayam bubuk
1/4 sendok teh gula pasir

Bahan Pelengkap:
2 sendok makan bawang merah goreng
2 batang daun bawang kecil, diiris
5 sendok makan saus sambal

Cara membuat:

  1. Minyak ayam, panaskan minyak dan kulit ayam. Masak sampai kering dan keluar minyaknya. Masukkan bawang putih dan bawang merah. Aduk sampai harum. Sisihkan. Ukur 50 ml.
  2. Tumisan,tumis bawang putih, bawang merah, dan daun jeruk sampai harum. Masukkan ayam. Aduk sampai berubah warna. Tambahkan jamur. Aduk rata.
  3. Masukkan kecap manis, kecap asin, garam, merica, dan gula. Aduk rata. Tuang kaldu. Masak sampai mendidih. Kentalkan dengan maizena. Aduk rata. Tambahkan daun bawang. Aduk rata. Angkat.
  4. Masukkan 1 sendok teh minyak ayam, 1/2 sendok teh kecap asin, dan 1/8 sendok teh merica bubuk dalam mangkuk. Aduk-aduk. Tambahkan mi ayam yang sudah diseduh. Aduk rata. Tambahkan caisim dan bakso. Sendokkan tumisan ayam.
  5. Sajikan bersama kuah dan pelengkapnya.